Tipe Kecantikan: Pemakaian Masker Wajah Alami

IKLAN1
Pemakaian Masker Wajah Alami


masker
Bagi kebanyakan atau malah semua wanita bagian tunuh yang paling sering di rawat adalah wajah. Bahkan bukan hanya wanita, kaum pria pun sangat menjaga wajahnya untuk menjaga penampilan.

Sebagian wanita menggunakan masker untuk perawatan wajahnya. Nah dari apa sajakah masker yang biasa di pakai ?

Berikut buah-buahan yang bias di gunakan untuk masker :

# Masker Stroberi
* Buang daun dan tangkai stroberi, hancurkan.
* Usapkan dua sendok makan stroberi yang telah di hancurkan di wajah, tunggu 15 menit.
* Bilas dengan air mineral atau air biasa.


# Masker Tomat
* Ambil tomat yang sudah matang, iris dan gosokkan pada wajah
* Atau dengan perasan buah tomat, kemudian oleskan pada wajah setiap hari


# Masker Alpokat
* Kulit Kering : Haluskan alpukat, oles pada wajah dan diamkan 30 menit. Bersihkan dengan ari hangat atau air mawar dengan kapas
* Kulit Normal : Tambahkan alpukat yang sudah dihaluskan sama kocokan putih telur.
* Kulit Lembab, Tambahkan kocokan putih telur dan madu. Lalu aduk rata.


# Masker Lemon
* Tambahkan 1 sendok teh jus lemon pada putih telor kocok
* Oleskan pada wajah dan biarkan 10 menit
* Bersihkan dengan air mawar atau air hangat


# Masker Pisang
* Hancurkan pisang ambon yang sudah masak
* Tambahkan minyak zaitun
* Oleskan pada wajah, lalu bilas. Oleskan 1-2 x seminggu.


# Masker Anggur

* Hancurkan beberapa buah anggur, saring.
* Oleskan pada wajah dengan menggunakan kapas
* Setelah 20 menit, bilas dengan air mawarIKLAN3